BTemplates.com

Jenis Ikan Hias Air Tawar Yang Mudah Dipelihara Untuk Hoobiis Pemula

Ikan Hias Air Tawar Yang Mudah Dipelihara, majalahikan.com - Ada banyak sekali macam - macam ikan hias, baik ikan hias air tawar maupun ikan hias air laut. Bahkan nama - nama ikan hias tersebut terkadang tidak kita ketahui, akan tetapi kita sering melihatnya di pasar-pasar ikan hias.


Jenis Ikan Hias Air Tawar Yang Mudah Dipelihara

Dari sekian banyaknya ikan hias, ada yang bersifat pemangsa " predator ", ada juga yang bersifat omnifora.

Ada ikan hias yang berukuran kecil, ada juga yang ukuranya agak besar dan juga yang berukuran hingga 1 meter " raksasa ".

Dan jenis jenis ikan hias, ada yang cocok untuk aquascape, ada yang lebih indah di akuarium ada pula yang memang harus dipelihara di kolam ikan hias supaya nampak keindahanya.

Jenis ikan hias air laut lebih sulit untuk dipelihara dan dirawat terlebih bagi pemula ikan hias.

Disarankan untuk anda yang pemula atau baru dalam dunia ikan hias lebih baik merawat atau memelihara ikan hias air tawar.

Walaupun dalam segi keindahan warna, ikan hias air tawar masih kalah dibandingkan ikan hias air laut, akan tetapi dalam segi perawatan lebih mudah.

Sebenarnya warna ikan hias air tawar juga banyak yang indah-indah dan juga cantik, dan bagi pemula tetap bisa menikmati keindahanya dengan perawatan yang mudah dan harga yang lebih murah ketimbang ikan hias air laut.

Berikut adalah jenis jenis ikan hias air tawar yang mudah dipelihara dan yang disarankan untuk pemula.



Ikan Hias Air Tawar Yang Mudah Dipelihara Tanpa Aerator, Ukuran Kecil Dan Tidak Gampang Mati


Berikut adalah jenis ikan hias air tawar yang benar - benar cocok untuk pemula, karena tahan lama dan tidak memerlukan tehnik - tehnik khusus dalam perawatanya.

1. Ikan Cupang ( Betta sp )

Cupang merupakan jenis ikan hias air tawar yang mudah dipelihara, bahkan tidak memerlukan lampu seperti kebanyakan ikan hias lainya.


Jenis Ikan Hias Air Tawar Yang Mudah Dipelihara cupang hafmoon
Gambar Cupang Halfmoon


Malahan ikan cupang akan stress jika dipelihara dengan perlengkapan lampu, karena cupang lebih suka berenang dan hidup diperairan yang gelap.

Hebatnya lagi ikan cupang dalam perawatanya tidak memerlukan alat bantu pemompa oksigen ( Aerator ), karena ikan cupang bisa hidup dilingkungan yang volume airnya sedikit serta minim akan oksigen.

Jadi anda bisa memelihara dan merawatnya di akuarium yang berukuran kecil, bahkan juga bisa di toples.

Bukan hanya kemudahan dalam memelihara ikan cupang, anda
juga akan dimanjakan dengan kecantikan dan keindahan ekor, sirip serta warnanya.

Jenis ikan cupang yang bisa anda pilih untuk dipelihara ada banyak, seperti misalnya cupang plakat, cupang halfmoon, cupang serit, cupang giant dan cupang aduan.


Baca juga:
Cupang Plakat, Sejarah Lahir Dan Jenisnya
Asal Muasal Terciptanya Keindahan Cupang Serit



Jenis Ikan Hias Air Tawar Yang Mudah Dipelihara Cupang Plakat
Gambar Cupang Plakat
Jenis Ikan Hias Air Tawar Yang Mudah Dipelihara Cupang Giant
Gambar Cupang Giant

Jenis Ikan Hias Air Tawar Yang Mudah Dipelihara cupang alam
Gambar Cupang Alam
Jenis Ikan Hias Air Tawar Yang Mudah Dipelihara cupang serit
Gambar Cupang Serit

Yang perlu anda ketahui dan garis bawahi jangan mencampur ikan cupang dalam satu wadah /  tempat, karena cupang adalah hewan air yang teritorial ( mempertahankan wilayah ) dan itu bisa menyebakan pertarungan. Itu makanya ikan cupang juga dikenal dengan ikan laga.

Ikan cupang adalah ikan hias air tawar yang berasal dari negara - negara di Asia Tenggara. Cupang sudah sangat populer dikalangan pecinta ikan hias.

Harga ikan cupang juga relatif murah, mulai dari rp 5000 per ekor, akan tetapi jika ikan cupang yang kualitas kontes harganya bisa ratusan ribu bahkan puluhan juta.

Baca juga:
5 Cara Mudah Untuk Pemula Berbudidaya Ikan Cupang
5 Alasan Kenapa Anda Gagal Berbudidaya Ikan Cupang

2, Ikan Guppy ( Poecilia reticulate )


Jenis Ikan Hias Air Tawar Yang Mudah Dipelihara Guppy
Gambar Ikan Guppy
Baca juga:
Jenis Ikan Guppy Terbaru Dan Paling Lengkap 
Jenis Ikan Guppy Termahal Dan Paling Sulit Dicari

Jenis ikan hias air tawar yang mudah dipelihara yang kedua adalah ikan guppy / millionfish, karena ikan guppy sangat mudah beradaptasi diberbagai iklim.
Guppy merupakan jenis ikan hias yang memiliki ukuran tubuh kecil. Untuk ukuran ikan guppy jantan sekitar 1,5 cm - 2,5 cm yang diukur dari mulut sampai ujung ekor. Sedangkan untuk ikan guppy betina sekitar 2 cm hingga 6 cm.
Keindahan ikan guppy terletak pada ekornya yang lebar berkibar menyala - nyala layaknya api dengan corak warna warni yang indah ( Ikan Guppy Jantan ).

Ikan guppy merupakan ikan hias yang populer dan banyak diminati karena keindahan ekornya, selain itu guppy juga ikan hias yang dapat bertahan hidup lebih lama di dalam akuarium meskipun tanpa perlengkapan aerator.

Anda akan mendapatkan kemudahan dalam memelihara ikan guppy, karena walau hanya dengan menggunakan wadah / akuarium yang berukuran kecil dan hanya mampu menampung air sebanyak 1 liter, ikan guppy sudah dapat dipelihara dan dapat bertahan hidup.

Yang perlu anda ingat dalam memelihara dan merawat ikan guppy ketika ingin mencampur dengan ikan hias lain usahakan dengan jenis ikan hias yang ukuranya juga kecil.

Dan gupyy juga termasuk ikan hias yang mudah beranak " berkembang biak ", ketika guppy jantan dan betina disatukan bisa dipastikan akan beranak, maka yang perlu anda ingat adalah langsung mengambil anak-anak ikan guppy. Karena kalau tidak akan dimakan induknya.

Harga ikan guppy bisa dibilang murah meriah, karena untuk mendapatkanya anda hanya perlu mengeluarkan uang sebesar Rp 2000 per ekor, akan tetapi jika guppy yang berkualitas harganya bisa ratusan hngga jutaan.


Baca juga:
Cara Merawat Ikan Hias Guppy Kesayangan Anda Supaya Selalu Cerah Dan Sehat
Budidaya Ikan Guppy, Mudah Dan Siapapun Anda Bisa Berhasil

3. Ikan Molly ( POECILLIA SPENOPS )


Jenis Ikan Hias Air Tawar Yang Mudah Dipelihara ikan molly
Gambar Ikan Molly

Jenis ikan hias air tawar yang mudah dipelihara selanjutnya adalah ikan molly. Karena ikan molly juga bisa bertahan hidup lebih lama dan juga bisa dipelihara tanpa adanya aerator.

Ada banyak pilihan jenis dan juga warna ikan molly yang bisa anda pelihara. Yang paling umum dan populer adalah molly balon.

Molly balon merupakan jenis ikan molly yang unik, karena bentuk tubuhnya pendek, perutnya besar dan buncit.

Ikan molly hampir mirip dengan jenis ikan platis yang senang berenang di atas permukaan air.

Selain mudah dipelihara ikan molly juga termasuk ikan hias yang mudah berkembang biak / beranak.
Jenis ikan molly juga cocok dipelihara di aquascape.

Harga ikan molly sangatlah murah, biasanya di toko-toko ikan hias Rp 5000 dapt 3 ekor.


Baca juga:
Hebatnya Cupang, Molly Dan Ikan Pedang 
Ikan hias air tawar jenis balon
Ikan Black Molly  Dan Cara Budidayanya

4, Ikan Platy ( Xiphophorus maculatus )




Jenis Ikan Hias Air Tawar Yang Mudah Dipelihara Platy


Ikan platy juga salah satu jenis ikan hias air tawar yang mudah dipelihara.

Seperti halnya ikan cupang, guppy dan molly, ikan platiy juga ikan yang bisa hidup tanpa bantuan aerator.

Ikan platiy memiliki banyak jenis yang dikelompokan dengan berdasarkan warna dan juga bentuk ekornya.

Ikan platiy paling senang berada di atas permukaan air dan jika ikan ini sedang merasa panic, maka ikan platiy akan meloncat dari akuarium.

Ikan hias ini juga salah satu ikan hias yang mudah beranak " berkembang biak ".

Harga ikan platis dipasaran sangat terjangaku sekitar Rp 2500 per ekornya.



Jenis Ikan Hias air Tawar Yang Mudah Dipelihara Dan Cocok Di Aquascape


Jika ke 4 jenis ikan hias yang sudah kami sebutkan benar-benar mudah dipelihara bagi pemula, untuk yang selanjutnya mudah dipelihara akan tetapi perlu sedikit perhatian khusus dan tehnik. Berikut adalah penjelasan dan jeis-jenisnya.

5. Ikan Diskus ( Symphysodon )



Jenis Ikan Hias Air Tawar Yang Mudah Dipelihara Discus
Gambar Ikan Discus



Discus juga termasuk salah satu jenis ikan hias air tawar yang mudah dipelihara, juga cocok untuk aquascape.

Discus berasal dari sungai amazon, Amerika Selatan. Warna pada tubuh ikan discus banyak ragamnya. Discus dengan perawatan yang baik mampu tumbuh besar, sehingga memutuhkan akuarium yang cukup besar agar tidak menjadi penghalang untuk melihat keindahan aquascape.

Sediakan tempat yang sedikit panas untuk merawat ikan discus karena untuk melindungi warnanya dan juga sediakan air yang sedikit asam karena discus menyukainya.

Berikan pakan berbentuk pelet, cacing beku, serta udang, karena discus menyukainya. Dan dianjurkan pada anda tidak untuk mencampurkan ikan ini bersama udang di aquascape.


Harga ikan discus dipasaran berkisar Rp 35000 per ekor.

Baca juga:
Seterilisasi Ikan Diskus
Jenis Ikan Hias Discus
Ikan Hias Discus
Discus, Ikan Hias Air Tawar Termahal
Mengenali Penyakit Discus

6. Ikan Rainbow

Jenis Ikan Hias Air Tawar Yang Mudah Dipelihara Rainbowfish
Gambar Ikan Rainbowfish



Ikan rainbow cukup tangguh dan dapat beradaptasi dengan penggunaan CO2 pada aquascape makanya ikan hias rainbow juga termasuk jenis ikan hias air tawar yang mudah dipelihara.

Berilah pakan cenis makanan berbentuk cacing beku, pelet, serta crustacea kecil.

Ikan Rainbow atau lebih dikenal dengan Rainbowfish, merupakan ikan hias asli Indonesia, asal ikan hias ini adalah Papua.

Ada banyak dari jenis rainbowfish diantaranya Blue Spotted eye, Threadfin Rainbowfish dan Dwarf Neon Rainbowfish.

Ikan rainbowfish lebih suka berenang secara berkelompok dan menjadikan efek " kedalaman " pada akuarium aquascape.

Baca juga:
Jenis Ikan Hias Air Tawar Rainbowfish
Boseman's Rainbowfish, Ikan Hias Air Tawar Terindah

7. Ikan Tetra

Jenis Ikan Hias Air Tawar Yang Mudah Dipelihara Tetra
Gambar Ikan Hias Jenis Tetra

Ikan tetra baik cardinal tetra, neon tetra, black neon tetra, blue tetra, silver tetra, lemon tetra, red eye tetra, dan lain-lain juga termasuk jenis ikan hias air tawar yang mudah dipelihara jika menerapkan panduan dibawah ini.

-Pastikan ukuran aquarium seimbang dengan jumlah ikannya.
-Pake perlengkapan aerator (gelembung udara).
-Adanya filter aquarium.
-Gantilah air akuarium aquascape secara teratur, 3hari sekali sebanyak 20% - 40%
dan Kuras full 100% ketika sudah 1bulan.
-Jangan terlalu banyak ketika memberi makan.

8. Ikan Manfis ( Pterophyllum scalare )


Jenis Ikan Hias Air Tawar Yang Mudah Dipelihara Manfish
Gambar Ikan Manfish

Jenis ikan hias air tawar yang mudah dipelihara selanjutnya adalah Ikan manfish.

Ikan manfish juga ikan yang bisa mempercantik aquascape anda, Makanan yang disukai ikan manfish juga cukup mudah untuk didapatkan ya'ni pelet, cacing beku, serta udang.

Hanya saja jangan mencampur ikan manfish dengan ikan hias yang lebih kecil darinya dan juga ikan hias yang bersirip panjang karena Ikan manfish sedikit usil lantaran bila ada ikan kecil di dekatnya terkadang buntut ikan kecil itu bakal digigit.

Baca juga:

Inilah Jenis-Jenis Ikan Manfish/(Angelfish) Yang Paling Populer Serta Cara Budidayanya

Jenis Ikan Hias Air Tawar Yang Mudah Dipelihara Yang Cocok Di Kolam Ikan Hias


Bagi anda yang ingin memelihara dan merawat ikan hias untuk kolam, berikut ini adalah pilihan jenis ikan hias air tawar yang mudah dipelihara dan akan tampil cantik dan indah di kolam anda.

9. Ikan Mas Kumpay



Jenis Ikan Hias Air Tawar Yang Mudah Dipelihara Kumpai
Gambar Ikan Hias Kumpai


Ikan mas kumpai merupakan ikan hias kolam yang masuk dalam daftar jenis ikan hias air tawar yang mudah dipelihara.

Ciri yang menonjol dari ikan mas kumpay adalah semua siripnya panjang dan berumbai sehingga tampak indah ketika sedang bergerak.

Warna sisiknya sangat bervariasi, ada yang putih, kuning, merah, dan hijau gelap.

Bentuk badannya memanjang seperti ikan mas sinyonya. Pertumbuhannya tergolong lambat. Kadang-kadang, ikan mas ini juga dimanfaatkan sebagai ikan konsumsi.

10. Ikan Mas Koi


Baca juga:
Cara Memelihara Ikan Koi Dan Merawatnya Agar Sehat Serta Cemerlang Warnanya
12 Jenis Ikan Koi Kohaku 

Jenis Ikan Hias Air Tawar Yang Mudah Dipelihara koi
Gambar ikan koi

Selanjutnya Jenis ikan hias air tawar yang mudah dipelihara dan indah ketika berada di kolam adalah Ikan mas koi atau yang lebih populer disebut koi (saja).

Ikan koi ini berasal dari Jepang. Mulai dikenal di Indonesia sekitar tahun 1980. Bentuk badannya bulat memanjang. Warna sisiknya beragam, ada putih, kuning, merah menyala, hitam, atau kombinasi dari warna-warna tersebut.

Hobiis ikan mas umumnya menyukai ikan koi jenis bastar karena warna dan pola totolnya yang indah dan menarik. Ikan koi disukai hobiis karena gerakannya lambat dan cukup jinak.

Ikan koi memiliki beragam nama yang disesuaikan dengan pola dan warna tubuhnya, misalnya platinum nishikigoi, shusui nishikigoi, shusi nishikigoi, kohaku nishikigoi, dan taishusanshoku nishikigoi.



Baca juga:
Jenis Ikan Koi Termahal
Koi, Ikan Hias Air Tawar Termahal 
Panduan Mudah Dan Lengkap Budidaya Ikan Koi 
 

11. Ikan Komet


Jenis Ikan Hias Air Tawar Yang Mudah Dipelihara komet
Gambar ikan komet

Ikan hias kolam yang juga termasuk jenis ikan hias air tawar yang mudah dipelihara adalah ikan Komet.

Ikan mas ekor komet adalah varietas ikan hias paling umum di Amerika Serikat.

Ikan ini mirip ikan mas biasa, dengan pengecualian ukurannya yang lebih kecil, langsing, dan mudah dibedakan dengan ekornya yang panjang dan bercabang.



Baca juga:
Cara Memelihara Dan Merawat Ikan Komet
 

12. Ikan Mas Koki


Jenis Ikan Hias Air Tawar Yang Mudah Dipelihara koki
Ikan Koki
Yang ke 12 jenis ikan hias air tawar yang mudah dipelihara adalah ikan mas koki atau lebih populer di Indonesia dengan sebutan ikan koki.

Ikan koki termasuk dari keluarga ikan mas, ikan mas koki pertama  kali dikenal di negara Cina sebagai ikan hias masyarakat Cina.

Akan tetapi yang mempopulerkan ke dunia adalah orang-orang Jepang.

Masyarakat Jepang mengembangkan ikan mas koki menjadi banyak variasi warna dan bentuk yang jauh lebih cantik dan indah dari sebelumnya.

Gerakan ikan mas koki ketika berenang lucu, ini akibat dari bentuk badannya yang penuh, namun tetap seimbang.



Baca juga:

7 Tips Cara Merawat Ikan Mas Koki Agar Sehat
Jenis Dan Gambar Ikan Koki

Ikan Hias Air Tawar Yang Mudah Dipelihara Dan Populer Di Indonesia


Apabila anda menginginkan untuk merawat dan memelihara ikan hias yang paling populer di negara kita ini, berikut adalah jenis - jenisnya

13. Ikan Arwana (
Scleropages sp )



Jenis Ikan Hias Air Tawar Yang Mudah Dipelihara Arwana


Ikan arwana selain ikan hias yang populer juga termasuk jenis ikan hias air tawar yang mudah dipelihara.


Banyak sebutan atau nama unik untuk ikan arwana, diantaranya ikan arwana super red, ikan payang, naga, khayangan, silok, kalasa, siluk dan kalasa.

Ikan arwana banyak dijumpai di perairan air tawar kalimantan dan juga papua. Akan tetapi, sekarang sudah banyak sekali orang yang membudidayakan ikan hias air tawar ini. Karena ikan hias ini banyak sekali peminatnya dan memiliki harga yang lumayan tinggi.

Ikan hias arwana adalah ikan purba, karena telurnya hampir mirip dan besarnya seukuran telur burung puyuh. Selain itu, termasuk ikan yang mempunyai ukuran tubuh besar bisa mencapai 1 meter kurang. 

Ikan arwana adalah jenis ikan hias air tawar yang mempunyai sisik unik, cemerlang nan indah sehingga akan memikat siapa saja yang melihatnya.

Kepercayaan atau mitos
yang beredar di masyarakat sampai sekarang yaitu bila memelihara ikan arwana pemiliknya akan diberikan kelancaran rezeki, juga pemicu kepopuleran ikan arwana ini.

Salah satu jenis ikan arwana yang peminatnya tidak akan pernah turun adalah ikan arwana super red.

Baca juga:
Jenis- Jenis Ikan Arwana Yang Populer Dan Termahal
Makanan Ikan Arwana Dan Cara Pemberianya
Arwana, Ikan Hias Air Tawar Termahal  

14. Ikan Louhan


Jenis Ikan Hias Air Tawar Yang Mudah Dipelihara Louhan
Gambar Ikan Louhan

Jenis iakn hias air tawar yang mudah dipelihara selanjutnya adalah ikan louhan.

Pada saat ini ikan louhan kurang begitu ppopuler akan tetapi ikan louhan dulu sangat populer di Indonesia.


Ikan louhan pada masa itu menjadi idola hobiis ikan hias, bahkan bagi sebagian masyarakat yang tidak begitu menengok ikan hias, ikut - ikutan memelihara dan merawat ikan louhan.
Sangking terkenalnya ikan louhan secara mendadak menyihir begitu banyak orang untuk mencintai ikan hias, terutama ikan louhan ini.

Keunikan ikan louhan yang ada dikepalanya merupakan daya tarik tersendiri bagi ikan louhan, ditambah dengan warnanya yang cantik yang terkadang
kombinasi warna sisik ikan louhan bisa membentuk seperti sebuah tulisan.

Sifat ikan louhan sedikit agresif dan termasuk ikan dalam tipe ikan hias predator ( karnivora ).

Baca juga:
Ikan Louhan, Asal Muasal Dan Ciri-Cirinya Yang Berkualitas Yang Harus Anda Ketahui
Jenis Dan Harga Louhan
10 Tips Cara Merawat Dan Mempercepat Jenong Ikan Louhan

15 Ikan Oscar

Jenis Ikan Hias Air Tawar Yang Mudah Dipelihara Oscar
Gambar Ikan Oscar

Oscar juga salah satu jenis ikan hias air tawar yang mudah dipelihara. Sekilas ikan oscar mirip dengan ikan gurame, akan tetapi lebih cantik karena warnanya.

Kombinasi warna sisik ikan oscar ini terlihat seperti batik yang menghiasi tubuhnya. Juga ada ikan oscar albino atau putih pucat dengan garis totol-totol orange, ataupun berwarna putih polos.

Baca juga:
Ikan Oscar, Jenis, Harga Dan Cara Merawatnya
Oscar, Ikan Hias Air Tawar Termahal

Jenis Ikan Hias Air Tawar Yang Mudah Dipelihara Dan Asli Indonesia Yang Diekspor Ke Luar Negri

16. Ikan Botia


Jenis Ikan Hias Air Tawar Yang Mudah Dipelihara botia
Gambar Ikan Botia



Yang terakhir dari jenis ikan hias air tawar yang mudah dipelihara adalah botia, selain itu ikan botia merupakan ikan hias yang diekspor dan termasuk ikan hias favorit di luar negri.

Ikan botia adalah ikan yang berasal dari Sumatra dan Kalimantan, botia diketahui pertama kali di ekspor ke luar negri pada tahun 1935 (Grund 1988). Sampai saat ini jenis ikan hias botia adalah ikan hias yang menjadi favorit di luar negri
 
Ini dia ikan hias asli indonesia yang di banyak diekspor keluar negri. Pangsa pasarnya adalah Jepang, Singapura, Korea, Brunai, Malaysia, Tiongkok.

Sebenarnya banyak dari ikan hias kita yang juga di ekspor. Seperti ikan arwana, cupang, guppy, koi, koki, discus, tetra, manfish, black gosht, oscar, dan juga komet.

Inilah Jenis Ikan Hias Air Tawar Yang Mudah Dipelihara Untuk Hoobiis Pemula, semoga bisa membantu anda yang ingin memulai memelihara ikan hias.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel