BTemplates.com

Tips Penting Sebelum Memijahkan Atau Mengawinkan Ikan Cupang

Tips Penting Sebelum Memijahkan Atau Mengawinkan Ikan Cupang, majalahikan.com | Mengawinkan atau memijahkan ikan cupang sebenarnya mudah, dan siapa saja mungkin bisa mengawinkan ikan hias air tawar yang satu ini, tinggal satukan ikan cupang jantan dan betina yang sudah siap umur, maka akan memijah. kalau tidak memijah tinggal ganti indukan jantan atau betinanya.

Gambar Ikan Cupang Kawin-Tips Penting Sebelum Memijahkan Atau Mengawinkan Ikan Cupang
source image-lowephotos.info


Baca Juga : Ikan Cupang Siap Kawin Atau Pijah Inilah Tanda Dan Cirinya

Hanya saja, menjaga agar telur hingga menetas bahkan hingga burayak dewasa, bukanlah perkara yang mudah.

Kasus yang paling umum terjadi adalah sang induk jantan memakan telur telur yang seharusnya ia jaga dan rawat hingga menetas, itu adalah kasus yang paling sering terjadi....sahabat tau kenapa?

Tidak hanya sampai disitu saja, terkadang jika induk jantan bisa menjaga dan membuat telur telur menetas, malah ketika sudah menjadi burayak baru sang induk memakanya....sahabat tau kenapa?

Dalam budidaya ikan cupang ini memang mudah, akan tetapi sebenarnya susah, itu kalau kita tidak ada bekal yang cukup dalam dunia ikan cupang. Belajar dan terus belajar adalah kunci keberhasilan dalam budidaya ikan cupang.

Jika sahabat memiliki masalah seperti di atas, maka tips penting sebelum memijahkan atau mengawinkan ikan cupang berikut bisa mengatasi masalah sahabat.

Simak Dan Cobalah Tips Penting Sebelum Memijahkan Atau Mengawinkan Ikan Cupang Ini


Setelah sahabat memilih indukan yang akan dipijahkan baik betina maupun induk jantan, maka jangan langsung buru buru untuk dipijahkan. Ini dimaksudkan agar telur dan juga burayak yang dihasikan nantinya banyak dan juga selamat dari induk jantan ataupun induk betina.

Rawatlah terlebih dahulu kedua indukan tersebut, kurang lebih selama satu minggu. Kalau biasanya sahabat memberi pakan kedua indukan dengan pelet, maka sebaiknya selama satu minggu ini berikan pakan alami.

Pakan alami yang sahabat berikan sebaiknya berupa jentik nyamuk, ini sangat baik untuk kedua indukan cupang tersebut. Terlebih untuk betina, karena akan mematangkan telur telurnya.

Jentik nyamuk juga harus yang baik, dalam arti higieniskan terlebih dahulu sebelum diberikan pada kedua indukan, untuk itu jika kalian baru mendapatkan diselokan, hangan langsung diberikan, akan tetapi simpanlah dengan air bersih kurang lebih selama satu hari, agar indukan terbebas dari penyakit.

Frekuensi pemberian pakan, sebaiknya juga diatur dengan baik, sebisa mungkin 2 kali sehari pagi dan sore hari.

Air, juga harus diperhatikan...gantilah air setiap dua hari sekali atau paling tidak 3 hari sekali.

Tips penting sebelum memijahkan atau mengawinkan ikan cupang ini sebaiknya sahabat praktekan agar telur dan burayak bisa selamat dari amukan induk jantan.

Kesimpulanya........Dalam Tips Penting Sebelum Memijahkan Atau Mengawinkan Ikan Cupang Ini Adalah Tidak Membuat Kedua Indukan Pernah Kelaparan Sebelum Dipijahkan


Pemeberian pelet sebelum dipijahkan sebenarnya tak apa apa, akan tetapi....ikan cupang adalah ikan predator jentik nyamuk, dikawatirkan kalau burayak lahir dikiranya adalah pakan alami, maka si induk jantan akan memakan burayak.

Kenapa dalam satu minggu untuk merawat kedua indukan sebelum dipijahkan, karena agar mereka terbiasa kenyang dahulu.

Nah itulah tips penting sebelum memijahkan atau mengawinkan ikan cupang yang admin pelajari dari pembudidaya hebat yang nama dan kota asalnya tidak harus disebutkan. Selamat mencoba dan semoga berhasil.


Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel