BTemplates.com

Klasifikasi Morfologi Ikan Nila Dan Asal Muasalnya

Klasifikasi Morfologi Ikan Nila Dan Asal Muasalnya, majalahikan.com | Ikan nila merupakan jenis ikan konsumsi air tawar yang rasanya gurih. Selain itu, manfaat ikan nila baik bagi kesehatan maupaun untuk ibu hamil dan juga bayi, itu karena ikan nila memiliki kandungan gizi yang cukup lengkap. Bahkan bisa dibilang ikan nila adalah sumber protein hewani yang murah meriah.

Gambar, Foto Klasifikasi Morfologi Ikan Nila Dan Asal Muasal Ikan Nila

Ikan nila sendiri bisa diolah dengan berbagai resep seperti misalnya: resep ikan nila goreng tepung, resep pesmol ikan nila, resep ikan nila asam manis, resep ikan nila goreng, resep ikan nila bakar, resep pepes ikan nila, resep ikan nila bumbu kuning dan masih banyak lagi olahan nusantara dalam menyajikan ikan nila ini.

Permintaan pasar akan ikan nila ini ternyata cukup tinggi, hingga budidaya ikan nila banyak dilakoni diberbagai wilayah di Indonesia.

Bagi orang awam mungkin terlihat agak kesulitan untuk membedakan ikan nila dengan ikan mujahir, itu karena kedua jenis ikan air tawar ini memang terlihat mirip sekali, terlebih kedua ikan air tawar ini memang berkerabat.

Nah berawal dari situ majalah ikan mencoba berbagi pada pembaca semua tentang klasifikasi morfologi ikan nila dan asal muasalnya, agar lebih memahami ikan konsumsi yang populer ini.

Klasifikasi Ikan Nila



Gambar, Foto Klasifikasi Morfologi Ikan Nila Dan Asal Muasalnya Juga Ciri Cirinya

Kerajaan:     Animalia
Filum     :     Chordata
Kelas     :     Osteichtyes
Ordo      :     Perciformes
Famili    :     Cichlidae
Genus    :     Oreochromis
Spesies  :     Oreochromis niloticus


Sedangkan nama binomil ikan nila adalah Oreochromis niloticus. Dan dalam bahasa Inggris dikenal sebagai Nile Tilapia. Nah itulah klasifikasi ikan nila dan sekarang mari kita lihat ciri ciri morfologi ikan nila.

Morfologi Ikan Nila


Gambar, Foto Klasifikasi Morfologi Ikan Nila Dan Asal Muasalnya

Ikan nila sendiri bisa pembaca ketahui dengan ciri ciri morologo sebagai berikut ini:

Warna Ikan Nila: Ikan nila memiliki warna kehitaman atau keabuan. Dan memiliki beberapa pita gelap melintang (belang) yang makin mengabur pada ikan dewasa.

Ekor ikan nila bergaris-garis tegak, garis berjumlah 7 hingga 12 buah.

Pada saat musim kawin atau berbiak, tenggorokan, sirip dada, sirip perut, sirip ekor dan ujung sirip punggung dengan warna merah atau kemerahan (atau kekuningan).

Pada bagian truncus terdapat garis linea literalis yang mana fungsinya adalah untuk alat keseimbangan ikan nila pada saat berenang.

Bentuk Tubuh Nila: Panjang tubuh ikan nila yang dibudidayakan yang berukuran sedang, panjang totalnya (moncong hingga ujung ekor) mencapai sekitar 30 cm dan terkadang ada yang lebih dan ada pula yang kurang dari itu.

Pada sirip punggung ikan nila ( pinnae dorsalis) memiliki duri tajam 16 hingga 17 buah dan memiliki duri lunak 11 hingga 15 jari-jari.

Sedangkan pada sirip dubur ikan nila (pinnae analis) memiliki duri tajam dan duri lunaknya 8 hingga 11 jari-jari.


Asal Muasal Ikan Nila


Mudahnya kita menjumpai ikan nila, baik di pasar ikan tradisional, pasar - pasar dan juga swalayan dan karena ikan nila banyak dibudidayakan di berbagai daerah di Indonesia, kita baranggapan bahwa ikan nila adalah ikan air tawar asli Indonesia.

Sebenarnya ikan nila adalah dari perkataan Nile, Sungai Nil ditemukan mulai dari Syria di utara hingga Afrika timur sampai ke Kongo dan Liberia; yaitu di Sungai Nil (Mesir), Danau Tanganyika, Chad, Nigeria, dan Kenya. Diyakini pula bahwa pemeliharaan ikan ini telah berlangsung semenjak peradaban Mesir purba.

Ikan nila adalah ikan omnivora atau dengan kata lain ikan pemakan segala. Selain memakan plankton ikan nila juga memakan aneka tumbuhan sehingga ikan ini diperkirakan dapat dimanfaatkan sebagai pengendali gulma air.

Nah itulah sekelumit tentang klasifikasi morfologi ikan nila dan asal muasalnya. Semoga memberi manfaat pada pembaca semua. Dan tolong jangan lupa dishare ya.

referensi:
https://id.wikipedia.org/wiki/Ikan_nila 

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel