BTemplates.com

Jenis Ikan Hias Air Tawar Gurami Moonlight

Jenis Ikan Hias air Tawar Gurami Moonlight  


Majalahikan.com - Berbicara tentang  ikan hias, mulai dari warna-warninya yang cantik, habitat, sampai dengan perawatannya, memang tak ada habisnya. Apalagi untuk jenis ikan hias air tawar yang relatif lebih mudah perawatanya. Gurami moonlight (Moonlight gourami) termasuk jenis ikan hias air tawar dari keluarga gurami, memiliki nama ilmiah Trichogaster microlepis. Warnanya yang indah bagai cahaya rembulan, akan menambah koleksi ikan hias anda semakin lengkap.

Jenis Ikan Hias air Tawar Gurami Moonlight warna perak
Warna perak serta sentuhan warna hijau pastel pada tubuh ikan ini sungguh menakjubkan. Bentuk kepalanya lebih membulat dibandingkan dengan spesies gurami lainnya. Ikan ini berasal dari Kamboja dan Thailand.

Pakan Untuk Jenis Ikan Hias Air Tawar Gurami Moonlight

Ikan hias Gurami moonlight adalah ikan omnivora, jadi jika dipelihara ikan ini tidak akan membuat repot dalam hal masalah pakan. Ikan hias Gurami moonlight akan melahap setiap makanan yang diberikan separti berbagai serpihan, beku, beku-kering dan makanan hidup.

Pakan Untuk Jenis Ikan Hias air Tawar Gurami Moonlight

Akan tetapi yang perlu diingat, ketika ikan gurami moonlight bersama dengan jenis ikan hias air tawar lainya untuk memberi makanan agak banyak/berlebih supaya tersisa dan dimakan gurami moonlight. Karena ikan hias gurami moonlight cenderung akan mengalah dalam perebutan makanan dengan ikan lainnya, bahkan disaat Gurami moonlight ini sedang lapar sekalipun.

 

Pemeliharaan Jenis Ikan Hias air Tawar Gurami Moonligh


Untuk memastikan ikan hias Gourami moonlight merasa nyaman dalam aquarium beikan pasangan, paling tidak satu jantan dan dua betina. Ikan hias Gourami moonlight adalah ikan yang agak sedikit pemalu dan lumayan sensitif sehingga ikan ini sangat cocok dicampur dengan ikan hias yang tidak agresif.
Ikan Gourami moonlight idealnya dipelihara pada aquarium yang panjang maksimal: 15 cm (6 in)Minimum akuarium ukuran: 152 L (40 gal)Air: Air Tawar 22 ° C (72 ° F) - 26 ° C (79 ° F) dan filtrasinya yang baik dan perubahan air yang baik pula.


Jenis Ikan Hias air Tawar Gurami Moonlight aquarium
Ikan Gurami Moonlight suka dengan akuarium yang ditanami dengan tanaman kokoh, seperti raksasa Vallisneria dan pakis Jawa. Jangan memberi Tanaman berdaun halus yang mudah mati, daun membusuk dan akhirnya akan menyebabkan kualitas air rusak. Berikan pula penutup dalam bentuk kayu apung dan ornamen pada akuarium
 Jenis Ikan Hias air Tawar Gurami Moonlight jantan
Untuk membedakan antara Gurami moonlight jantan dengan betina bisa dilihat pada sirip dorsalnya, dimana sirip dorsal Gurami moonlight jantan lebih panjang dan meruncing dibandingkan dengan betinanya yang lebih pendek dan membulat, dan juga sirip pelvic pada jenis ikan hias air tawar gurami moonlight jantan berwarna oranye sampai dengan merah dibandingkan dengan betinanya yang berwarna cenderung kekuningan. 

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel